Swift

6 Merk Hijab Terpopuler di Indonesia, Kamu Punya, Ga ?



Seiring dengan pesatnya perkembangan hijab fashion di Indonesia dan meningkatnya minat wanita muslimah untuk berhijab, para desainer muslimah pun bersaing untuk bisa memenuhi kebutuhan pasar dan mengembangkan kreatifitas mereka dalam membuat hijab dan baju muslimah yang fashionable. Kira-kira merk hijab apa saja sih yang paling populer di Indonesia dan wajib kamu punya? Let's check this out, ladies!
Elzatta

Merk hijab paling populer di Indonesia yang berasal dari Bandung ini didirikan oleh Elidawati. Nama Elzatta diambil dari gabungan nama pendiri dan putrinya, Zatta. Berdiri pada tahun 2012, Elzatta menyediakan berbagai produk muslimah yang cukup lengkap mulai dari hijab hingga baju muslim pria dengan kualitas tinggi namun dengan harga yang cukup terjangkau. Kualitas produk Elzatta tidak diragukan lagi karena bahan-bahan dimpor dari Turki,. Pada awal berdiri, perusahaan ini hanya memiliki 17 orang karyawan, sekarang Elzatta memiliki sekitar 500 orang karyawan dan 60 outlet yang tersebar di seluruh Indonesia.




source: http://elzattaonline.com/kaila-elzatta-2

Meccanism

Meccanism adalah brand hijab besutan selebriti hijabers cantik Zaskia Adya Mecca dan kakaknya, Tasya Nur Medina. Dalam mengelola bisnis keluarga ini, Zaskia berperan sebagai desainer dan Tasya berperan sebagai direktur operasional yang menangani proses logistik. Tidak hanya menyediakan hijab, Meccanism juga menyediakan berbagai fashion muslimah seperti dress, mukena, pants, hingga inner ciput. Varian hijab yang dijualpun bermacam-macam, dari mulai pashmina hingga hijab instan. Ciri khas hijab dari Meccasnism produk secara online  di Instagram @meccanismbyzaskiamecca dan offline di daerah Kemang, Jakarta Selatan.



Dian Pelangi
Dian Wahyu Utami atau yang lebih dikenal dengan nama Dian Pelangi sebagai salah satu pelopor munculnya hijab fashion di Indonesia, mengusung self-titled, sebagai brand hijabnya. Desain hijab dari hijabers kelahiran tahun 1991 ini kebanyakan menggunakan warna-warni pelangi sesuai dengan nama brandnya. Ciri khas desain Dian Pelangi adalah teknik tie dye atau jumputan dengan warna-warna cerah dan juga motif kain ethnic Indonesia seperti batik, songket. Produk baju muslim yang tersedia di Butik Dian Pelangi antara lain hijab, dress, outer, hingga pakaian pria. Outlet offlinenya terletak di kawasan Bintaro dan Kemang, sedangkan untuk online, Dian Pelangi memiliki website dan juga bekerjasama dengan salah satu e-commerce muslimah fashion.

source: http://www.clozette.co.id/community/browse/908bd7177f3747368c9e75fbbbbd8c75/ClozetteCREW 

Kami Idea

Kami Idea dibentuk oleh  Istafiana Candarini, Afina Candarini dan Nadya Karina pada tahun 2009. Pada awalnya brand ini hanya berfokus pada produksi aksesoris hijab dengan desain bold, hingga sekarang Kami Idea melebarkan sayap dengan berbagai fashion product muslim mulai dari hijab, bottom, top, hingga dress. Desain-desain dari baju muslim Kami Idea mengusung konsep wearable, comfortable, bold dan pastinya stylish. Kalau kamu berminat untuk belanja baju muslim dan aksesoris dari Kami Idea, kamu bisa datang langsung ke outlet-nya di kawasan Kemang atau via online di website kamiidea.com dan  di beberapa e-commerce fashion.
source: https://www.zalora.co.id/kami-idea

Zoya
Zoya bisa dibilang merupakan merk hijab dengan promosi paling massif, iklan offline dan online dengan menggaet selebriti Tanah Air seperti Laudya Cinthia Bella dan Ivan Gunawan sebagai brand ambassadornya pun menjadikan Zoya dikenal masyarakat luas. Produk baju muslimah andalan Zoya adalah bergo atau kerudung instan, selain itu juga merk ini menyediakan pilihan baju muslimah yang cukup lengkap from head to toe.




source: http://www.dailymoslem.com/tag/bella 
Rabbani
Merk hijab yang satu ini memiliki brand awareness yang kuat, karena siapa sih yang tidak kenal dengan Rabbani? Outletnya tersebar hampir disetiap kota-kota besar di Indonesia. Produk hijab mulai dari bergo hingga baju dan kerudung anak tersedia di Rabbani. Untuk kualitas, merk yang memiliki makna "orang yang dekat dengan Allah" ini sudah tidak perlu diragukan lagi, brand ambassador Rabbani pun adalah selebriti yang memang sedang naik daun seperti Fatin Shidqia dan Arafah.

source: http://caraberhijab.net/contoh-kerudung-rabbani-terbaru-modis-casual/ 

Shafira
Shafira didirikan oleh Feny Mustafa pada 25 tahun silam. Merk hijab ini merupakan yang tertua di Indonesia lho. Desain produk baju muslim dari Shafira ini memilik model yang sederhana tapi tetap elegan. Dari segi harga, Shafira bisa dibilang merk hijab high end, tapi dengan desain yang terlihat elegan dan eksklusif, it's really worth to buy, ladies. Kamu bisa berbelanja produk Shafira online di websitenya dan offline dengan 24 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia


source: https://www.shafira.com/shop/full-grey-fluorescent-scarf/ 

CW : Harini Noor Syaidah

0 komentar